7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?

#MillennialsBerkarier Jangan pernah sekalipun meremehkan seorang introvert!

Image senang menyendiri, kurang bersosialisasi, tidak produktif, dan terkesan lamban seringkali melekat dalam diri seorang introvert. Pembawaannya yang tenang dan pendiam sering dianggap sebagai sosok yang tidak kompeten bagi kebanyakan orang.

Namun, jangan salah! Dibalik sifatnya yang tertutup itu, introvert mempunyai sejuta kekuatan yang tidak dimiliki semua orang. Terlebih saat di tempat kerja. Apa saja? Yuk, simak!

1. Teratur dan terjadwal

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?Unsplash.com/Christin Hume

Tidak seperti ekstrovert yang spontan, seorang introvert tidak akan bertindak tanpa perencanaan yang matang. Karenanya ia selalu memiliki jadwal dan list atau daftar hal-hal apa saja yang akan dia lakukan, serta tugas-tugas yang harus ia selesaikan dan kapan harus menyelesaikannya.

Hal ini membuat hidup introvert selalu teratur, menghargai waktu, dan dapat menyelesaikan pekerjaannya tepat waktu.

2. Kurang bersosialisasi dan senang menyendiri bukan berarti tidak produktif

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?zitawest.com

Suka menyendiri bukan berarti tidak senang bersosialisasi. Introvert hanya membutuhkan lebih banyak ruang untuk dirinya sendiri. Dalam kesendiriannya, sesungguhnya seorang introvert sedang melakukan banyak hal produktif.

Menulis, menggambar, atau mendesain sesuatu kerap dilakukannya, karena introvert memang tidak ahli berbicara. Namun otaknya ahli merangkai kata-kata menarik dan penuh dengan ide-ide kreatif.

3. Detail-oriented

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?Unsplash.com/Andrew Neel

Ketelitian mutlak diperlukan dalam berbagai pekerjaan, bukan? Seorang introvert sangat memerhatikan berbagai detail dalam pekerjaannya. Ia akan selalu memastikan tidak ada satu pun detail yang terlewatkan dalam setiap pekerjaannya.

dm-player

4. Punya pikiran dan imajinasi yang luas

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?dreamstime.com

Introvert memang sering menghabiskan waktunya sendirian dan tenggelam dalam pikirannya sendiri. Namun jangan mengira bahwa yang dipikirkan seorang introvert hanyalah hal-hal yang tidak berguna. Ia dapat menemukan sejuta ide kreatif dan inovasi dari imajinasi dan pikirannya sendiri.

5. Tenang dan tidak tergesa-gesa

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?greatist.com

Pembawaannya yang tenang adalah salah satu kekuatan terbesar seorang introvert. Ketenangan adalah modal awal untuk dapat menyelesaikan pekerjaan dengan baik. Kita tidak mungkin mendapatkan hasil yang maksimal dari sebuah ketergesa-gesaan, bukan?

6. Fokus

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?sheknows.com

Fokus merupakan elemen yang penting dalam proses penyelesaian suatu pekerjaan. Nah, seorang introvert sendiri memiliki kemampuan mudah untuk fokus pada suatu hal.

Jika sudah menyangkut pekerjaan, introvert akan benar-benar fokus untuk menyelesaikan tugasnya sebaik mungkin.

7. Memiliki keyakinan yang kuat

7 Kekuatan Introvert yang Berguna di Tempat Kerja, Sudah Tahu?Unsplash.com/Christin Hume

Seorang introvert percaya pada kemampuan diri sendiri dan meyakini bahwa tidak ada yang sia-sia dalam pekerjaan yang dilakukan. Keyakinan inilah yang mendorong introvert untuk selalu memaksimalkan kemampuannya dalam setiap pekerjaan.

Well, gimana nih kalian para introvert? Seelah baca penjelasan di atas, masih yakin diri kalian gak bisa berkembang di lingkungan kerja?

Leylita R Photo Writer Leylita R

An autophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya