7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang Menyenangkan

Waktunya dipraktekkan!

Memasuki dunia kerja tentu terasa menyenangkan buatmu. Sebelum pergi kerja kamu tentu bertanya-tanya seperti apa ya nanti tantangan yang akan di hadapi. Tidak hanya itu, pertemuan dengan teman-teman baru juga akan membuatmu merasa excited.

Eits, tapi sebelum merasakan serunya masuk kantor intip dulu yuk cara-cara menjadi teman kantor yang menyenangkan versi IDNtimes berikut ini:

1. Ketika masuk ke tempat baru perkenalkan dirimu dengan cara yang elegan.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: coolawesome.com

First impression atau kesan pertama sangat penting dibangun saat memasuki lingkungan baru. Alasannya orang akan menilai personalitimu sejak pertama kali kalian berkenalan. Jadi, sebisa mungkin buatlah dirimu terlihat menarik di mata mereka. Di hari pertama kerja, perkenalkanlah dirimu pada orang sekantor dengan mendatangi masing-masing meja kerja.

Jabatlah tangan mereka dan beritahu namamu secara jelas dan tegas. Jangan ragu untuk bertanya nama mereka untuk menunjukkan ketertarikanmu membangun relasi dengan teman sekantor. Oh ya kalau teman satu kantormu terlalu banyak, kamu tidak perlu berkenalan semua. Tapi usahakanlah berkenalan dengan teman satu divisi.

2. Pelajari atmosfer pertemanan di tempat kerjamu. Mulai dari cara berbicara hingga bercanda.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: healthcoachsolutions.net

Untuk menjadi teman kantor yang menyenangkan kamu juga harus paham nih seperti apa sih cara berkomunikasi yang terjalin di sana. Jangan sampai karena berbeda style bercanda kamu jadi tidak disukai. Bagaimana caranya? Caranya adalah dengan memperhatikan orang-orang sekitar berinteraksi. Untuk sementara ada baiknya kamu diam dan jadi observer (pengamat) untuk memahami pola komunikasi di sana.

Setelah beberapa lama dan kamu mulai mengerti cara komunikasi mereka, barulah dirimu mulai masuk. Ingat bahwa semakin kamu memahami kultur interaksi di sana maka makin mudah pula dirimu menentukan gaya komunikasi yang tepat.

3. Jangan ragu untuk menyapa kawan kantor.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: studyinamsterdam.wordpress.com

Menyapa teman kantor jelas tidak masuk dalam aturan kerja. Tapi jika kamu ingin disukai jangan ragu untuk menyapa rekan kantor baik saat baru datang dan juga pulang kantor. Walaupun hal tersebut sederhana tapi kemauanmu menyapa teman kerja itu pengaruhnya besar loh.

dm-player

4. Sesekali ikuti acara nongkrong atau kumpul bareng rekan kerja.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: burpple.com

Di luar urusan kerja biasanya sesama rekan kerja sesekali merancang acara keluar kantor. Baik itu sekadar nongkrong di kafe, makan malam bersama, atau jalan-jalan ke mall adalah kegiatan yang biasa dilakukan. Nah agar kamu bisa masuk ke lingkup pergaulan teman kantormu sesekali ikutilah acara tersebut. Bergabungnya kamu ke acara-acara tersebut menunjukkan ketertarikanmu untuk bergaul tidak hanya sebagai teman kerja tapi juga teman.

5. Tunjukkan rasa perduli kepada teman kantor.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: businessinsider.com

Cara lain yang juga bisa kamu tempuh untuk menjadi teman kantor yang menyenangkan adalah dengan menunjukkan rasa perduli. Tentu memperlihatkan rasa perduli ini tidak perlu dilakukan secara berlebihan. Berikan saja bantuan-bantuan kecil seperti misalnya membelikan makan siang saat teman tidak bisa keluar atau bisa juga membantu menjelaskan tugas kantor seandainya teman kita tersebut belum mengerti.

6. Berikan pujian kepada teman yang memiliki prestasi baik.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: globoforce.com

Kalau rekan kerjamu membuat pencapaian kerja yang bagus jangan ragu untuk memujinya. Jadikan pujian tersebut sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi yang diraihnya. Pujian yang diberikan karena prestasi kerja selain berguna untuk memotivasi juga penting untuk memberi kesan bahwa kamu senang rekan kantormu menciptakan pencapaian yang lebih baik lagi.

7. Bawa makanan kecil ke kantor untuk di share bersama teman.

7 Hal yang Bisa Diterapkan Agar Menjadi Teman Kantor yang MenyenangkanSumber Gambar: emlii.com

Salah satu jenis teman kerja yang menyenangkan adalah mereka yang rajin bahwa camilan ke kantor. Tentu makanan kecil yang dibawa tidaklah harus mahal.

Sekarang sudah siap kan jadi teman kantor yang menyenangkan?

Topik:

Berita Terkini Lainnya