Jangan Gegabah, Ini Cara Menangkan Politik Kantor dengan Elegan

Jangan sampai kamu terlibat terlalu dalam

Politik kantor, sebagian besar orang mungkin gak bakal menyangka bakal terlibat di dalamnya. Tapi memang dunia kerja bisa diibaratkan hutan belantara dengan singa-singa buas yang tak pernah kita tahu kapan akan datang menerkam.

Namun, namanya kita membutuhkan pekerjaan untuk menyambung hidup, suka-tidak suka kita harus menghadapinya dan jika bisa, menghindarinya. Jika hari ini kamu terlibat di dalam politik kantor, ini dia cara cerdas untuk memenangkannya.

Sadarilah Kamu Punya Pilihan

Jangan Gegabah, Ini Cara Menangkan Politik Kantor dengan Eleganpexels.com

Reaksi paling umum terhadap politik kantor adalah "lawan atau relakan." Ya, ini reaksi manusiawi untuk bertahan hidup di alam liar saat manusia hidup di zaman prasejarah. Keduanya punya konsekuensi.

Saat kamu memilih bertarung, kamu bisa menang dengan berdarah-darah atau justru mati dengan perlawanan. Sementara itu, merelakan adalah cara membungkam konflik sementara tetapi orang akan melihatmu sebagai sosok yang mudah menerima begitu saja.

Mana yang terbaik? Kamu lah yang memutuskan.

Fokuslah pada Pencapaianmu

Jangan Gegabah, Ini Cara Menangkan Politik Kantor dengan Eleganpexels.com

Saat konflik terjadi, sangat mudah tersedot ke dalam arusnya dan mengacaukan fokus yang ingin kamu capai. Tetaplah berkonsentrasi dan menyadari tujuan awalmu bekerja.

dm-player

Kalahkah diri sendiri, maka kamu akan mengalahkan politik kantor karena saat mereka sibuk menjatuhkan orang lain, kamu justru sibuk "membangun kerajaanmu."

Baca Juga: 7 Pertanda Kantormu Punya Budaya Kerja yang Buruk!

Tak Perlu Berpihak

Jangan Gegabah, Ini Cara Menangkan Politik Kantor dengan Eleganpexels.com

Dalam politik kantor, gak jarang kamu terjebak di antara dua kekuatan yang saling bertentangan. Dua kekuatan ini akan mencoba memperebutkanmu demi mempertahankan posisi mereka sendiri. Sementara mustahil bagi mereka mencapai kata sepakat bersama-sama.

Jika kamu berada dalam situasi ini, fokuslah pada tujuanmu dan jangan berpihak pada keduanya -- bahkan jika kamu menyukai salah satunya. Tempatkan segala keputusan dan pembicaraan dalam forum terbuka yang diikuti keduanya, sehingga tidak ada salah satu pihak yang mengklaim statement yang berbeda dengan kenyataannya.

Jangan Melibatkan Urusan Personal

Jangan Gegabah, Ini Cara Menangkan Politik Kantor dengan Eleganpexels.com

Dalam politik kantor, gak menutup kemungkinan kamu akan merasa marah, jengkel dan kesal terhadap orang lain. Akan ada saat ketika kamu sedang berada di puncak amarah, kamu terdorong untuk memberinya pelajaran. Tapi ingat, jangan melakukannya.

Orang memang akan cenderung mengingat-ingat saat mereka dipermalukan atau dihina. Tetapi membalas dendam hanya akan melukai keprofesionalitasanmu. Bagaimanapun kamu dan dia berada dalam satu pekerjaan yang sama dan masih saling membutuhkan satu sama lain untuk melancarkan pekerjaan.

Sudah menjadi hal yang manusiawi jika manusia tidak suka kalah. Politik kantor memang 'seru' karena akan memacu daya saing untuk meningkatkan pencapaian karir. Tetapi terus-terusan bersikap sinis dan melawan, atau justru mengalah tanpa pertarungan, akan menjerumuskanmu dalam politik kantor yang tidak berkesudahan.

Kembalikan pada fokus awal, mengapa kamu mau dan ingin bekerja di kantormu yang sekarang.

Baca Juga: 7 Alasan Logis Millennials Cenderung Malas Kerja di Kantor

Topik:

Berita Terkini Lainnya