Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliah

#EdFunFact: Manfaatkan waktumu sebaik mungkin

Masa kuliah identik banget sama fenomena pacaran. Coba deh cek teman kelasmu, bahkan kamu sendiri, hampir 50% bisa dipastikan sudah punya pasangan pra nikah. Pacaran gak selalu terbukti membawa dampak positif bagi pelakunya, tapi sudah pasti menimbulkan sisi negatif. Mahasiswa berprestasi dan ber-IPK sempurna saja belum tentu gak punya pacar, akan tetapi pacaran sudah pasti bikin salah satunya berpenyakit hati. 

Oleh karena itu, sebaiknya mahasiswa gak perlu punya gebetan atau pacar dulu. Berikut akan diulas lebih dalam. Yuk, simak!

1. Masa kuliah adalah masa kamu fokus belajar dan menyelesaikan skripsi

Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliahunplash/Rawpixel.com

Tanggungjawab kamu sebagai mahasiswa adalah belajar banyak hal, mendalami banyak konsep, mengulik banyak buku dan menyelesaikan tugas akhir. Bukan hanya mempelajari ilmu yang ada di kelas atau dari dosen, kamu juga harus belajar cara melebur dengan masyarakat dan mengasah softskill melalui organisasi dan komunitas. 

2. Masa kuliah adalah masa kamu mempersiapkan hidup pasca kampus

Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliahunplash/TimGaow

Jangan biarkan dirimu santai saat masih mahasiswa. Biaya kuliah masih ditanggung orangtua, uang makan masih dikasih tiap bulan, dan uang tak terduga tinggal minta dan menadah tangan. Sampai kapan kamu mau hidup seperti itu? Ditambah lagi kamu punya pasangan yang belum sah tapi sudah pergi berdua kemanapun. Gak mungkin kamu gak keluar biaya saat bersamanya. 

Tapi, jangan juga biarkan dirimu terlalu mengikuti arus tanpa berpikir kritis. Tidak semua pekerjaan yang menghasilkan akan menjadi karirmu di masa depan. Oleh sebab itu, persiapkan dirimu untuk mengejar cita-cita pasca kampus.

dm-player

3. Masa kuliah adalah peluang untuk kamu membanggakan orangtua

Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliahunplash/NathanAnderson

Selama kamu belum menikah, orangtua sangat berhak mendapatkan imbas positif dari pilihanmu saat ini. Jadi, gunakan kesempatan di masa kuliah untuk membanggakan orangtuamu. Caranya sangat banyak. Kejar IPK tinggi, rajin mengukur diri lewat berbagai kompetisi, mengasah softskill, cari tambahan uang jajan sendiri dan berbisnis.  

4. Masa kuliah adalah masa kamu mencari pengalaman kerja sebanyak mungkin

Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliahunplash/PaulGilmore

Saat kamu masih berstatus sebagai mahasiswa, ambillah tawaran magang yang sekiranya cocok untukmu. Selain itu, kamu juga bisa kerja paruh waktu atau freelance. Intinya, kamu kumpulkan sebanyak mungkin pegalaman bekerja. Tujuannya agar kamu bisa lebih mudah diterima saat interview melamar pekerjaan dan berpeluang mengasah kompetensimu. 

5. Pacaran lebih sering bikin kamu patah hati dan badmood ketimbang bersemangat

Percaya Deh, Ini 5 Alasan Logis Kamu Gak Perlu Pacaran Saat Kuliahunplash/VerneHo

Saat kamu memilih pacaran, siap-siaplah untuk mengalami atau menghadapi sensitivitas tingkat tinggi. Kamu maupun dia berpotensi patah hati atau badmood tanpa terduga. Bukannya semangat, kamu justru lebih mudah lesu dan kehilangan spirit dalam hidup. 

Nah, itulah 5 alasan kamu gak perlu pacaran saat masih berstatus sebagai mahasiswa. Kuliah itu menggunakan biaya dan sumbangsih orangtua serta keluarga. Jadi, kelarkan dulu tanggung jawabmu. Semangat!

Uswatun Niswi Photo Verified Writer Uswatun Niswi

Penyuka fiksi dan animasi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya