Aksi Heroik Bocah yang Selamatkan Adiknya dari Penculikan!

Pujian pun diberikan kepolisian...

Seorang bocah berusia selamatkan adiknya dari tindak kejahatan. Hal ini pertama kali diketahui melalui akun Twitter kepolisian wilayah Hamburg, Jerman yang menerbitkan laporkan kejadian Senin (1/8) sore waktu setempat. Saat itu, seperti dikutip dari Deutsche Welle, anak yang diculik adalah seorang bayi berusia satu hari.

Dalam sebuah rumah sakit di distrik Heimfeld, seorang wanita berusia 34 tahun dikabarkan mencoba melakukan penculikan terhadap seorang bayi. Saat kejadian, ibu sang bayi dalam keadaan tidur. Namun, ada penolong lain...

Bocah sembilan tahun itu mengikuti sang penculik.

Aksi Heroik Bocah yang Selamatkan Adiknya dari Penculikan!ilustrasi - seagalinvestigations.co.uk

Juru bicara kepolisian Hamburg, Ulf Wundrack menjelaskan kalau penculik tersebut memasuki ruang tidur sang bayi. Saat itu, bayi dalam tempat tidur terpisah. Maka, ibunya pun tidak menyadari. Saat itu, ternyata dalam ruangan ada bocah sembilan tahun yang merupakan kakak dari bayi tersebut.

Akhirnya, bocah tersebut mengikuti sang penculik. Namun, penculik pun tidak menyadari kalau dirinya diikuti. Tidak berjalan jauh, sang bocah pun langsung menegur penculik. Kaget dengan teguran sang bocah, wanita itu langsung mengembalikan bayi kepadanya dan lari. Akan tetapi, petugas keamanan rumah sakit langsung menangkapnya dalam wilayah tersebut.

Setelah itu, menurut Wundrack, wanita tersebut diketahui mengalami gangguan jiwa dan segera dibawa ke rumah sakit jiwa untuk diperiksa lebih lanjut. Aksi bocah tersebut mendapat pujian.

dm-player

Baca Juga: Penculikan Anak Meningkat: Kapan Mereka Bisa Hidup Aman di Indonesia?

Bocah itu membantu pencegahan bertambahnya angka penculikan anak.

Aksi Heroik Bocah yang Selamatkan Adiknya dari Penculikan!Ilustrasi - theblaze.com

Menurut data dari organisasi kemanusiaan yang bergerak di bidang mencari anak hilang, Find The Children, sampai saat ini adalah lebih dari 4.000 penculikan anak belum terselesaikan. Kemudian, lebih dari 800.000 laporan anak hilang diterima mereka per tahunnya.

Hal ini membuat Wundrack sendiri bocah tersebut sadar akan sekitar dan menolong adiknya. Bocah tersebut disebut telah membantu dalam menekan angka penculikan anak.

Sampai saat ini, wanita tersebut masih menjalani pemeriksaan. Meskipun mengalami gangguan jiwa, tapi kepolisian mengonfirmasi dirinya telah melakukan beberapa tindak kriminal. Akan tetapi, untuk penculikan bayi masih tidak diketahui apa motifnya.

Baca Juga: Wanita Ini Menculik Seorang Bayi dari Rumah Sakit, Lihat Apa yang Terjadi 19 Tahun Kemudian...

Topik:

Berita Terkini Lainnya