Tiru Cara Warga Jepang Agar Nyaman Tinggal di Hunian Kecil

Hmm bagus juga idenya!

Memang tinggal di apartemen yang luas lahannya terbatas bisa ‘menyiksa’ kamu yang tak pandai memanfaatkan ruang. Namun, ternyata bisa saja kok memiliki hunian yang nyaman meski tinggal di apartemen yang sempit. Belajar dari negara Jepang, mereka sudah mahir banget nih 'mengakali' lahan yang minimalis agar hunian tetap stylish! Pingin tau caranya? Simak dibawah ini ya! 

1. Sofa bed sebagai alternatif tempat tidur

Tiru Cara Warga Jepang Agar Nyaman Tinggal di Hunian Kecilmymodernmet.com

Berbeda dengan rumah biasa, ruangan apartemen cukup terbatas. Apalagi bila kalian memilih tipe apartemen yang hanya memiliki satu ruang. Salah satu cara untuk mengakali ruang yang terbatas adalah menggunakan sofa bed yang dapat dilipat sebagai alternatif tempat tidur. Dengan menggunakan sofa bed lipat kalian akan tetap menghemat ruang tanpa mengorbankan kenyamanan istirahat malam kalian. Ruangan pun akan terlihat lebih stylish dan menarik.

2. Gunakan furnitur multifungsi

Tiru Cara Warga Jepang Agar Nyaman Tinggal di Hunian Kecilavso.org

Membeli furnitur dengan lebih dari satu fungsi juga merupakan salah satu pilihan cemerlang dalam memanfaatkan ruang apartemen secara maksimal. Contohnya, kalian bisa menggunakan stools dengan tinggi sedang sebagai tempat duduk tamu maupun meja untuk menaruh barang-barang kecil nan penting. Selain mudah di akses, tampilan ruangan pun terlihat minimalis dan menarik.

dm-player

3. Pilih furnitur dengan kapasitas maksimal

Tiru Cara Warga Jepang Agar Nyaman Tinggal di Hunian Kecilhome.myfeed.info

Selain itu, kapasitas yang maksimal juga harus menjadi poin penting dalam memilih. Misalnya, kalian bisa memilih lemari pakaian dengan kapasitas besar dengan ruang untuk menaruh televisi di tengahnya. Lebih baik lagi apabila lemari tersebut menggunakan pintu geser dibandingkan pintu biasa. Hal-hal kecil seperti ini merupakan trik yang simpel tetapi dapat menghemat ruang secara signifikan di apartemen kalian.    

4. Manfaatkan cermin untuk ‘memperluas’ ruangan

Tiru Cara Warga Jepang Agar Nyaman Tinggal di Hunian Kecilfreshome.com

Nah, yang terakhir pasang cermin dinding besar di beberapa sudut ruangan. Dengan menempatkan cermin pada sudut yang tepat, cermin-cermin tersebut akan saling memantulkan bayangan. Alhasil, ruangan apartemen kalian akan terlihat dua sampai tiga kali lebih besar daripada sebenarnya. Tetapi ingat, selalu berhati-hati jangan sampai kalian membentur cermin karena salah melihat.

Gimana? oke kan tips menyiasati hunian apartemen mungil di atas? Nah kalian juga ingin memiliki apartemen pribadi tetapi keinginan tersebut terkendala oleh mahalnya harga apartemen di Jakarta? jangan khawatir, karena kini Meikarta hadir menawarkan solusi bagi permasalahan tersebut. Di Meikarta harga apartemennya dijamin terjangkau! Bahkan kamu bisa mendapatkan hunian modern ini mulai dari Rp. 127 Juta saja! Menguntungkan banget kan?

Selain itu, fasilitas yang akan kamu dapatkan juga ngga main-main. Ada puluhan gedung pencakar langit yang akan diisi oleh pusat perbelanjaan, sekolah, perkantoran, apartemen, bahkan Sillicon Valley ala Indonesia pun ada disini! yuk tunggu apa lagi? Segera ‘amankan’ unit idealmu agar tak diambil orang!
 

Topik:

Berita Terkini Lainnya