Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Ini

Rasa nasionalisme tak harus menggunakan senjata.

Sudah tidak asing lagi rasanya, satu hari di setiap tahun yang akan dirasakan oleh semua orang di negeri tercinta ini. Siapa yang tidak tahu dengan ada apa di setiap tanggal 17 Agustus di setiap tahunnya? Ya, hari kemerdekaan Indonesia.

Rasanya setiap orang pasti merasakan senang, walau tidak ikut berperang untuk memperjuangkan kemerdekaan tanah air. Tapi masih banyak cara lain yang dilakukan untuk bisa mengenang jasa-jasa pahlawan yang telah gugur demi bangsa ini. Rasanya malu apabila kita hanya duduk diam dan menikmati hasil dari keringat serta darah mereka. Untuk itu, mari ramaikan hari kemerdekaan dengan kegiatan-kegiatan berikut, yang mana kegiatan ini hanya akan kita temui pada saat 17 Agustus saja lho!

1. Tidak kenal waktu & tempat, upacara bendera tetap diselenggarakan.

Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Iniwww.jijihans.com

Siapa yang tidak pernah ikut upacara bendera? Momen ini adalah salah satu hal yang sangat lekat untuk memperingati hari kemerdekaan. Tidak hanya dilakukan oleh seorang siswa, atau pegawai instansi kepemerintahan. Namun, upacara bendera juga dilakukan saat berpergian utamanya mendaki. Kini, banyak orang yang memang sengaja melakukan pendakian bertepatan pada saat Hari Kemerdekaan.

Selain untuk menikmati alamnya, upacara bendera dengan suasana alam dan mungkin melaksanakan upacara dengan orang-orang baru akan menjadikan pengalaman yang tak terlupakan. Beberapa tempat seperti Gunung Kelud, Gunung Semeru dan beberapa pegunungan lainnya menjadi destinasi upacara bendera di puncak gunung. Sangat menunjukkan kecintaannya terhadap tanah air bukan? Namun, mengikuti upacara bendera di sekolah, kantor, ataupun lapangan juga tidak kalah serunya kok!

2. Mempercantik gapura.

Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Inihttp://riaugreen.com

Wah sangat meriah sekali bukan! Rasanya momen seperti ini dapat kita temui di banyak tempat. Tiap-tiap komplek dan kampung, pasti pernah melakukan ini. Dibutuhkan kerjasama dan gotong royong sesama warga agar bisa menghasilkan gapura yang unik dan pastinya bernuansa merah putih ini.

Bahkan, kegiatan menghias gapura ini kerap dijadikan lomba lho. Dengan begini, akan menciptakan rasa antusias untuk menyambut Hari Kemerdekaan dan kecintaannya terhadap tempat tinggalnya. Yuk jangan hanya diam di rumah!

dm-player

3. Perlombaan yang hanya ada di 17 Agustus.

Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Iniyoutube.com

Yang satu ini tidak akan terlewatkan saat perayaan 17 Agustus. Lomba makan kerupuk, balap karung, panjat pinang, tarik tambang, pertandingan olahraga dan masih banyak lainnya. Lomba-lomba tersebut yang sangat familiar dan erat kaitannya dengan Hari Kemerdekaan.

Masyarakat berbondong-bondong mendatangi lapangan atau bahkan halaman rumah warga untuk mengikuti lomba-lomba ini. Meskipun terkadang hadiah dari perlombaan ini tidak seberapa, tidak menyurutkan semangat masyarakat khususnya anak-anak untuk mengikutinya. Kegiatan ini sangat mengajari anak-anak untuk menumbuhkan rasa semangat dan nasionalisme terhadap tanah air. 

4. Pemutaran Film-film nasional dokumenter.

Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Inihttp://festivalfilmpurbalingga.blogspot.co.id

Tak jarang juga pemerintah juga menyelenggarakan pemutaran film-film nasional atau dokumenter kepada masyarakat khususnya anak-anak untuk menambah wawasan mereka mengenai sejarah bangsa. Pemutaran film-film ini seringnya dilaksanakan saat 17 Agustus karena dirasa momen pas saat Hari Kemerdekaan.

Dengan demikian, anak-anak pun mengenal sejarah bangsa ini serta menumbuhkan kecintaannya terhadap bangsanya. Biasanya juga kegiatan ini tidak dipungut biaya lho, kalau dipungut biayapun biasanya tidak mahal. Kapan lagi bisa nobar film nasional ya kan?

5. Hari Kemerdekaan juga mendatangkan pundi-pundi rejeki.

Buktikan Nasionalisme Lewat 7 Momen Perayaan 17 Agustus Inihttp://beritadaerah.co.id

Jarang banget kan kita menemukan orang-orang berjualan bendera merah putih di pinggir jalan? Nah, momen itu hanya ada pada Hari Kemerdekaan biasanya beberapa minggu sebelum tanggal 17 Agustus. Selain pada saat Hari Kemerdekaan, rasanya susah sekali untuk nemuin penjual pernak-pernik kemerdekaan seperti ini ya.

Risca Septi W Photo Writer Risca Septi W

Read, read, read

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya