Berdasarkan Golongan Darah, Ini Cara Jitu untuk Atasi Amarah

Coba aja!

Ada banyak orang yang tidak bisa mengendalikan amarahnya. Hal ini bisa berakibat fatal karena orang dengan emosi yang meledak bukan hanya bisa merugikan dirinya sendiri melainkan orang lain juga. Saat marah, jangan buru-buru bereaksi. Temukan keinginan untuk tenang dan memikirkannya dulu.

Berdasarkan golongan darah, ini cara yang tepat untuk atasi amarah. Kamu bisa menggunakannya sesuaai dengan golongan darahmu agar kamu mengerti bagaimana memproses kemarahan tanpa perlu bertengkar.

1. Golongan darah A: berdiam diri.

Berdasarkan Golongan Darah, Ini Cara Jitu untuk Atasi Amarahoxfordstudent.com

A jago dalam hal memendam perasaan. Itulah yang harus dia ingat saat marah, bahwa berdiam diri adalah opsi terbaik yang harus dia lakukan. Karena A tidak pandai mengungkapkan apa yang dia rasakan, makanya dia butuh diam dulu sebentar sebelum benar-benar menyelesaikan masalahnya. A butuh waktu sendiri saat marah untuk menenangkan diri.

2. Golongan darah B: meluapkannya pada orang lain.

Berdasarkan Golongan Darah, Ini Cara Jitu untuk Atasi Amarahcollider.com

Saat B sedang marah, sebaiknya dia segera menemukan ‘tong sampah’ yang bisa dia jadikan sasaran untuk mengungkapkan apa yang dia rasakan. Karena B bukanlah orang yang jago menyembunyikan perasaan, memendam atau berdiam diri justru akan membuat B semakin marah. Makanya saat marah, mengeluarkannya adalah opsi paling baik.

dm-player

Baca juga: Berdasarkan Golongan Darah, Ini Lho Cara Kamu Memandang Tujuan Hidup

3. Golongan darah O: berbicara.

Berdasarkan Golongan Darah, Ini Cara Jitu untuk Atasi Amarahindependent.co.uk

Saat marah, cara paling baik yang bisa O lakukan adalah dengan tidak berhenti bicara. Bukan tentang masalah yang dia alami, tapi tentang hal-hal lain yang tidak ada hubungannya dengan masalahnya itu. O butuh mengalihkan perhatiannya dari marah dengan mengomel tentang hal-hal lain. Dengan begitu, dia akan lupa untuk marah karena masalah yang sebelumnya.

4. Golongan darah AB: mengalihkan perhatian.

Berdasarkan Golongan Darah, Ini Cara Jitu untuk Atasi Amarahvogue.es

Saat marah, sebaiknya AB segera mencari kegiatan lain untuk mengalihkan perhatiannya. Karena AB cenderung cuek, dia bisa jadi menyakiti orang lain saat marah, makanya dia butuh pengalihan perhatian agar dia bisa meredakan sendiri amarahnya dengan melakukan sesuatu yang dia suka.

Amarah yang tidak pada tempatnya akan membuat keadaan jadi semakin runyam saja. Kamu butuh jadi lebih tenang agar kamu bisa menguasai dirimu dan menjadi rasional. Ingat, kemarahan hanya akan membuat suasana jadi semakin panas. Masalah yang kamu punya bukannya jadi semakin selesai, malah jadi semakin parah.

Baca juga: Berdasarkan Golongan Darah, Ini Hal yang Kamu Lakukan Saat Jatuh Cinta

Topik:

Berita Terkini Lainnya