Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksir

Ngaku deh, kita semua pasti pernah melakukannya!

Memang yang namanya perasaan naksir itu sejuta rasanya! Deg-degan, cemas, namun juga gak sabar, dan bahagia semua campur jadi satu. Excitement seperti ini tentunya membuat kamu lebih semangat menjalani hari. Nah, buat tau tanda-tanda kalau kamu lagi naksir seseorang, yuk lihat di bawah ini:

1. Jadi hobi stalking!

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksirbustle.com

Gak kamu sadari, saat sedang naksir dengan seseorang kamu jadi tahu segalanya mengenai orang tersebut! Bagaimana tidak? Kalau rutinitasmu berubah dengan adanya kegiatan stalking  akun sosial medianya yang kamu selipi dalam setiap kegiatanmu. Pokoknya informasi mengenai hobi, lingkup pertemanan, kegiatan sehari-hari, semuanya sudah kamu kantongi!

2. Curi-curi pandang

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi NaksirDoc. Bakti Budaya Djarum Foundation

Kalau kamu beruntung ada di satu lingkup kerja atau sekolah dengan gebetanmu, pasti hal ini yang gak pernah luput kamu lakukan dan bahkan jadi salah satu sumber semangat mu dalam beraktivitas! Bisa ‘mengintip’ senyuman dan tingkah manisnya, wah gak heran kamu ‘nengok’ terus!

Sebenarnya selain bikin kamu sumringah seharian, ada juga lho manfaat positif yang bisa makin memperlancar upaya PDKT-mu. Dengan sering curi-curi pandang, kamu juga bisa memperoleh informasi lain mengenai gebetanmu. Seperti yang dilakukan tokoh Arum pada webseries Menitik Hati. Berkat curi-curi pandang, Arum jadi mengetahui detail kecil mengenai Dimas, gebetannya, yang jarang orang lain ketahui. Selain membahas lika-liku kisah cinta Dimas dan Arum, webseries buatan Ghyan ini juga mengangkat seni batik Indonesia ,yang bikin kamu makin cinta dengan negeri ini. Yuk coba tonton videonya di bawah ini! Dijamin bikin kamu gak sabar ingin tau akhirnya.

 

3. Dandan ekstra setiap hari

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksirshutterstock.com

Kamu yang tadinya cenderung bergaya cuek dan santai pun berubah 360 derajat saat akan bertemu gebetan! Ya, kesempatan untuk tampil menarik di depannya tak kamu sia-siakan sedikitpun! Hasilnya, kamu jadi lebih lama mematut diri di cermin dan lebih pusing berdandan dengan harapan untuk menarik perhatian si dia!

dm-player

4. Inginnya dekat..

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksirshutterstock.com

Gak bisa dipungkiri, saat naksir dengan seseorang, kamu jadi terus rindu kepadanya. Inginnya selalu dekat dan kesempatan untuk bertemu dengannya setiap hari pun pasti tak mungkin kamu lewatkan. Romantis banget ya?

5. Cari perhatian

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi NaksirDoc. Bakti Budaya Djarum Foundation

Saat kamu naksir dengan gebetan, tentunya kamu ingin menjadi pusat perhatiannya. Berbagai cara pun kamu lakukan, dari sekedar hanya mondar-mandir di hadapannya, hingga memberi kado yang mendekatkan dirimu padanya.

Nah, supaya kamu tau tips cari perhatian yang gak bikin gebetan il-feel, mending kamu contek deh trik Arum dalam mendekati Dimas. Cara Arum yang smooth dan sweet  dalam menggencarkan perhatiannya pada Dimas, bisa kamu tiru agar gebetan makin penasaran dan tertarik untuk menggali hubungan kalian lebih dalam. 

6. Usaha buat kenal lebih jauh

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksirtheastrologyguide.com

Saat sudah berhasil menarik perhatiannya, langkah selanjutnya pun usaha untuk mulaimengenal pribadinya lebih jauh. Gak heran kalau kamu terus-terusan cari kesempatan untuk sekedar ngobrol ringan dengannya. Siapa tau bisa mengorek informasi mengenai hubungan percintaannya atau tipe pasangan idealnya.

7. Makan gak enak, tidur pun gak nyenyak

Ketahui, Ini 7 Hal yang Pasti Kamu Alami Kalau Lagi Naksirpickywallpapers.com

Hal terakhir yang gak bisa dilupakan saat masa berbunga-bunga karena naksir dengan gebetan adalah perasaaan gak tenang yang kamu rasakan. Rasa deg-degan dan tak sabar ingin menghabiskan seluruh waktumu dengannya dan ingin segera memilikinya tak pernah luput dari pikiranmu. Memang bikin gak tenang sih, tapi tanpa perasaan ini, tentunya masa mudamu seperti ada yang kurang kan?

Nah. gimana dengan kamu guys? Pernah ngalamin hal yang sama seperti ini? Cerita di kolom Comment ya!
 

Topik:

Berita Terkini Lainnya