Kisah Ini Untukumu, Rindu yang Bukan Menjadi Milikku Lagi

Rasanya begitu tak berdaya, kau pergi setelah merampas setengah dari jiwaku yang begitu berharga.

Di setiap perjumpaan pasti ada perpisahan. Pun begitu dalam setiap kisah cinta dua insan manusia. Pertemuan di antara kita sudah ditakdirkan oleh Yang Maha Kuasa, bukan sebuah kebetulan belaka. Tapi pada akhirnya, selalu ada jalan untuk mengakhiri sebuah kisah cinta.  

Datangnya tak pernah direncanakan, begitu tiba-tiba bagaikan petir yang menyambar di siang hari yang cerah berawan. Kepergianmu meninggalkan lubang yang begitu besar di hatiku, seolah ada sesuatu yang hilang begitu saja.  Aku tak bisa menerima fakta bahwa kau bukan lagi orang yang kumiliki.

Rasanya seperti kemarin, ketika kita berdua masih berbagi tawa dan tangis bersama. Tapi kini, hatimu telah melanglang jauh meninggalkanku. Sebenarnya apa salahku hingga kamu memutuskan untuk meninggalkanku? Rasanya begitu tak berdaya, kau pergi setelah merampas setengah dari jiwaku yang begitu berharga. Tanpa kabar, tanpa berita. Kau menghilang begitu saja.  

dm-player

Apa aku boleh menyebutmu terlalu keterlaluan? Setiap tamu pada akhirnya tentu akan pergi, mungkin aku juga salah selama ini aku menuntun dan menghadapkan kesabaranku pada satu kata: menunggu. Tapi nyatanya, aku tak menunggu apa-apa.    Aku pernah menunggu kehadiranmu dengan cara yang berbeda, kedatangan dan caramu memperlakukanku yang sama sekali tanpa dinding.

Tak bisakah aku menemukan sosokmu yang asli? Ada sesuatu yang demikian lain dari yang aku tau, aku sungguh tak mengerti. Tolong, jangan pernah ucapkan rindu yang tak akan pernah bisa aku miliki, aku sudah memelihara istanaku, dua puluh empat jam sehari. Jika kau akan pergi, maka pergilah dengan tenang, tanpa harus berkali-kali menghadirkan rasa sakit. Jika kau ingin kembali, kembalilah dengan benar, tanpa pula menghadirkan dan meninggalkan rasa sakit. Jangan lagi menghadirkan rindumu yang tak bisa kumiliki.  

Mau jadi apapun kamu dalam hidupku, pacar, mantan, teman, kakak, adik, saduara bahkan musuh sekalipun. Kamu sudah punya porsi sendiri dihati ini. Sudah punya cerita sendiri di hidup ini. Jalani saja, menyatu tak harus dalam satu ikatan, cukup batin yang terekat kuat.

Idris Hasibuan Photo Writer Idris Hasibuan

Anak Kos yang doyan kelayapan ke tempat indah www.ngayap.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya