8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Mal

Tipe nomor 8 nggak banget deh!

Mal adalah salah satu tempat pasangan kekasih menghabiskan waktu kebersamaan di hari libur. Di dalam mal, segala jenis hiburan dan kebutuhan tersedia dengan lengkap. Tak melulu berbelanja, di mal pun kamu bisa makan, nonton bioskop, baca buku, atau sekadar cuci mata melihat orang-orang dengan kesibukannya masing-masing.

Di setiap sudut mal, kamu pasti sering melihat beberapa pasangan kekasih yang biasanya memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing, yang membedakannya dengan pasangan kekasih lainnya. Ada yang membuat tersenyum, ada yang aneh, ada yang bikin tertawa, namun ada pula yang membuat kesal.

Jika dikelompokkan menjadi beberapa bagian, pasangan kekasih itu akan membentuk tipe-tipe seperti di bawah ini:

1. Tipe Manja dan Mesra

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malblog.radissonblu.com

Ini adalah tipe kebanyakan yang dimiliki para pasangan kekasih di jagat raya. Karena sedang terinfeksi virus asmara, kebanyakan dari mereka memang memandang kebersamaan adalah hal paling membahagiakan di dunia.

Mereka akan bermanja-manja ria, bermesra-mesra ria, bergandengan tangan, tertawa bahagia, menghabiskan hari dengan berjalan berdua. Mereka terjebak dalam dua perasaan yang hadir secara bergantian: indah, bahagia, indah, bahagia.

2. Tipe Dunia Milik Berdua (Tak Tahu Malu)

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malgabworthy.com

Tipe seperti ini selalu merasa bahwa dunia yang mereka diami sekarang ini adalah hanya milik mereka berdua. Mereka tidak terlalu mempedulikan tanggapan dan reaksi orang-orang sekitar meski apa yang dilakukan bertentangan dengan norma dan adat.

Meski di tempat umum, mereka tidak segan-segan mengumbar kemesraan tanpa perasaan malu apalagi bersalah dengan selingan cekakak-cekikik yang menjengkelkan.

3. Tipe Rombongan

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malbusinessinsider.com

Entah sedang ngirit atau memang sedang ingin melakukan double date, triple date atau quartet date. Tipe pasangan seperti ini akan mengajak serta teman-temannya yang sudah memiliki kekasih untuk ikut bersama mereka jalan-jalan ke mal. Pada saat-saat tertentu, biasanya rombongan ini akan terbagi dalam dua kelompok: cewek dan cowok.

Kelompok cewek akan bergosip tentang cowoknya yang pelit atau tidak perhatian, sementara kelompok cowok akan curhat tentang ceweknya yang matre dan suka ngambek. Lah, aneh kan?

4. Tipe Baju Couple

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malgiftsmate.net

dm-player

Demi ingin mendapatkan kesan baik sebagai pasangan kekasih yang kompak dan sehati, tipe pasangan seperti ini akan memakai pakaian yang sama, baik bentuk maupun warnanya. Dan biasanya, di masing-masing baju sewarna yang mereka kenakan, akan terbaca sebuah tulisan besar paling romantis: she’s mine-he’s mine, mimih-pipih, dia cewek gue-dia cowok gue, dan sebagainya.

5. Tipe Sok Berantem

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malthestar.com

Demi ingin mendapat perhatian orang banyak dan seperti ingin menunjukkan pada dunia bahwa mereka adalah sepasang kekasih, terkadang mereka kerap mencari-cari alasan untuk bertengkar. Tipe pasangan tidak mencari tempat bertengkar di tempat-tempat pribadi, melainkan dengan sengaja mengumbarnya di tempat umum.

Alih-alih ingin mendapatkan simpati dari banyak orang, mereka malah dianggap sebagai pasangan kekasih yang norak.

6. Tipe Jauh-jauhan

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malindiatoday.intoday.in

Ada beberapa pasangan kekasih yang saling berjauhan jika berjalan di tempat-tempat umum, khususnya mal. Entah masih malu-malu atau salah satunya memang tidak suka berjalan berdampingan, tipe pasangan ini akan terlihat seperti bukan sepasang kekasih.

Si perempuan sudah melesat jauh mengunjungi toko sepatu, sementara si laki-laki masih sembunyi-sembunyi berjalan di belakangnya.

7. Tipe Jomplang

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malaround-madrid.com

Tidak semua pasangan kekasih memiliki persamaan baik dari segi penampilan fisik maupun karakter. Ada lho, beberapa pasangan yang memiliki perbedaan yang cukup signifikan yang sering kamu lihat di mal-mal.

Bisa saja si perempuan berpakaian modis dan kekinian, sementara si laki-laki berpenampilan culun. Atau, yang satu pendek, yang satu jangkung. Bisa juga terjadi kisah misterius antara anak petani bertemu putri dari kerajaan.

8. Tipe Pria Menderita

8 Tipe Orang Pacaran yang Sering Kamu Lihat di Malfreepressjournal.in

Nah, ini adalah tipe pasangan yang kelak jika sudah menikah calon laki-lakinya akan menjadi anggota ISTI (Ikatan Suami Takut Isteri). Ketika berada di dalam mal, biasanya perempuan akan berbelanja sementara laki-laki yang membawakan barang belanjaannya.

Si perempuan enak-enakan duduk di salon sambil manicure-pedicure, si laki-laki malah ngiler di kursi tunggu di temani asap rokok laki-laki disampingnya.

Yakin kamu bukan merupakan bagian dari tipe-tipe di atas?

Iip Afifullah Photo Verified Writer Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya