7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Dulu

Putus atau lanjut?

Gak semua hubungan asmara itu baik-baik saja dan berjalan sesuai keinginan. Terkadang ada juga orang yang terjebak di dalam hubungan asmara yang tak nyaman. Meski dia sudah tahu bahwa hubungan itu tak bisa dilanjutkan tapi sebagian orang lebih memilih bertahan padahal melepaskan sebenarnya adalah jalan yang terbaik.

Apakah kamu merasa ragu dengan hubunganmu yang sekarang? Waspada, jika ada beberapa poin sedang kamu rasakan sebaiknya kamu segera mengakhiri hubungan dengannya.

1. Kamu berubah jadi orang 'berbeda' saat sedang bersamanya.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Duluelle.com

Tanpa disadari kamu berubah ketika bersama pasangan. Bukannya berubah ke arah yang lebih baik, kamu justru makin gak mengenali diri sendiri. Misalnya nih, kamu jadi lebih diam, gengsi, serta gak menonjolkan sifat aslimu saat bersama dengannya.

2. Ada orang lain yang sebenarnya sedang kamu pikirkan.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Dulushockya.com

Diam-diam kamu memikirkan orang lain selain pasangan. Meskipun tidak selingkuh, tapi ketika sudah memikirkan orang lain yang bukan pasanganmu berarti kamu sudah mengarah ke sana. Bahkan, hal ini juga sudah jadi tanda bahwa hubunganmu mulai gak sehat.

3. Kamu selalu denial terhadap segala kesalahan yang pernah dilakukan pasangan.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Dulugossipgirlweb.wordpress.com

Fase denial selalu kamu alami hampir setiap hari. Misalnya nih, pasangan menyakitimu dengan berkata kasar, mengekangmu karena dia terlalu cemburu dan banyak lainnya. Meski begitu, kamu selalu denial dan menganggap bahwa hal yang dilakukannya wajar dan bisa dilakukan oleh setiap orang. Percaya deh, hal ini berarti kebahagiaan yang kamu rasakan sekarang ini juga gak real.

4. Kamu menetapkan target pada hubunganmu ini.

dm-player
7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Duludramabeans.com

Tanpa disadari kamu menetapkan target sendiri pada hubunganmu dan dia. Misalnya saja, kamu selalu memberinya kesempatan untuk berubah. Atau kamu ingin mencoba hubungan dengannya selama 3 bulan lagi dan melihat perubahan sikapnya. Jika ini yang kamu lakukan, sebaiknya hubunganmu dan dia segera diakhiri.

Baca juga : 8 Tanda Sebenarnya Kamu Ragu dengan Calon Pasanganmu

5. Tanpa disadari hubunganmu ini lebih banyak pencitraannya.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Duluhbo.com

Rasa sayang yang ditunjukkan olehmu dan pasangan gak nyata. Pasalnya, rasa sayang yang kalian tunjukkan hanya sebatas pencitraan saja. Misalnya rajin update foto bersama dan saling bertukar komentar mesra demi pamer dan gengsi padahal di kehidupan nyata kalian gak sedekat itu.

6. Pacar sering melakukan kekerasan verbal terhadapmu.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Dulupluggedin.com

Kekerasan dalam hubungan gak hanya bisa dialami lewat fisik saja. Tapi jika pasangan kerap menyindir, mencibir, atau bahkan mengancam, hal ini sudah masuk ke dalam kekerasan verbal. Jika pasangan sudah pernah melakukannya dan membuatmu merasa sakit hati atau terancam, segera putuskan dia dan gak perlu berharap bahwa dia akan berubah.

7. Selalu ada pergolakan batin di hatimu.

7 Tanda Kamu Seharusnya Putusin Pacar Dari Duluunsplash.com

Bisa dibilang kamu gak kompak dengan hatimu. Selalu ada perang batin yang terjadi, antara berhenti saja atau tetap lanjut. Ini tandanya kamu sebenarnya gak yakin dengan hubungan yang sedang dijalin saat ini.

Jujur deh, ada berapa poin yang diam-diam sedang kamu rasakan?

Baca juga : Cuma Cewek Tulus Mencintai yang Gak Melakukan Ini Padamu

Topik:

Berita Terkini Lainnya