Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal Berhasil

Yakin bisa lolos LDR?

Long Distance Relationship atau hubungan jarak jauh seringnya jadi pilihan satu-satunya. Harus menimba ilmu atau bekerja di kota yang berbeda dari pasangan tentu adalah hal yang berat. Meski demikian, perjuangan kalian ini bakal membawa hasil yang sepadan kok.

Kamu dan pasangan justru bisa makin dewasa dan hubungan kalian jauh lebih berkualitas daripada sebelumnya. Ingin tahu apakah hubungan kalian bisa lolos LDR? Coba cek dulu tandanya di artikel ini!

1. Selalu ada rasa kangen dan menunggu waktu pertemuan tiba

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal BerhasilPhoto by Richard Cartwright

Kamu gak pernah bosan menjalin hubungan jarak jauh dengannya. Meski gak bisa selalu bertemu setiap saat, namun justru selalu ada rasa kangen untuknya. Bahkan, kamu selalu menunggu waktu untuk pertemuan kalian.

2. Tanpa banyak drama, masalah terberat selalu bisa diselesaikan dengan pembicaraan

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal BerhasilPhoto by Richard Cartwright

Memang hubungan kalian gak selalu berjalan mulus, bisa dipastikan bakal selalu ada masalah. Namun, setiap permasalahan selalu berhasil diselesaikan dengan pembicaraan dari hati ke hati. Tanpa banyak drama, kalian bisa menjalani hubungan dengan sikap yang lebih dewasa.

3. Pasangan gak cemburu berlebihan, justru memacumu untuk terus berkembang

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal Berhasilimdb.com

Meski berjauhan, namun kamu dan dia gak insecure atau selalu merasa curiga. Kamu gak cemburu ketika dia menghabiskan waktu dengan teman-temannya, begitu juga sebaliknya. Kalian selalu ada untuk saling mendukung pasangan sehingga bisa terus berkembang.

4. Kalian saling mendukung kesibukan masing-masing, gak egois untuk minta diprioritaskan

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal Berhasilimdb.com
dm-player

Kamu dan dia sama-sama tahu kapasitas masing-masing. Kamu gak egois untuk selalu minta didahulukan, begitu juga dirinya yang gak selalu minta diprioritaskan. Ada rasa saling mengerti akan kesibukan satu sama lain.

Baca juga: Bikin Hati Pacarmu Makin Tenang Sebelum LDR dengan 8 Kalimat Ini!

5. Dia selalu bisa diajak kompromi, masalah sepele gak jadi masalah besar dan bisa diselesaikan secepatnya

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal BerhasilPhoto by Saeed Adyani/Netflix

Kamu dan dia sama-sama gak egois dan mau menang sendiri, justru kalian cenderung fleksibel dan bisa saling mengerti. Hasilnya, setiap masalah kecil selalu bisa diselesaikan tanpa merembet jadi pertengkaran besar.

6. Meski berjauhan, kalian selalu bisa mengandalkan satu sama lain

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal Berhasilimdb.com

Kalian memang gak selalu bersama setiap saat, namun pasangan selalu bisa diandalkan saat kamu membutuhkan. Misalnya saja kamu sedang sakit, dia menghubungi teman satu kosmu untuk meminta merawatmu. Perhatian yang diberikannya ini bukti kalau dia tetap bisa diandalkan meski kalian gak sedang bersama.

7. Komitmen kalian bisa dipegang, gak pernah ada yang selingkuh atau main di belakang

Selamat! 7 Tanda Ini Mengindikasikan Hubungan LDRmu Bakal Berhasilimdb.com

Jarak yang membentang di antara kalian gak membuatmu atau pasangan lantas tergoda dengan cewek atau cowok lain. Kalian tetap saling setia dan menghargai komitmen berdua. Ini kunci hubunganmu dan dia memang bisa naik kelas.

Ada berapa tanda nih yang kamu rasakan?

Baca juga: Jika Pasangan LDR Sudah Lolos 7 Ujian Ini, Saatnya Kalian Menikah!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya