10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!

Barista nggak cuma soal meracik kopi.

Pernah lihat tingkah laku barista pas lagi nongkrong di coffee shop? Hampir pasti kamu bilang mereka itu atraktif banget, ramah dan friendly abis. Beda dengan pelayan restoran kebanyakan, keramahan dan kecerdasan barista juga jadi salah satu faktor penting laku-nggaknya sebuah kedai kopi. Kita yang nggak kenal sama dia aja bisa ngerasa nyaman, apalagi kalau jadi pacarnya, ya nggak? Inilah beberapa alasan kenapa barista itu cocok banget buat jadi pasangan hidupmu.

1. Service oriented.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.metroeats.co.nz
Pekerjaan barista itu nggak cuma mengutamakan hasil racikan yang bisa dinikmati sama pelanggan setianya, tapi juga menghibur para pengunjung yang datang ke kedai kopinya. Jadi, barista nggak cuma bakal menjadikan kamu berstatus punya pacar, tapi juga membuat kamu nyaman banget di dekatnya.

2. Pendengar sejati.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.culinarybonanza.com
Tahu nggak kamu, barista itu di waktu kerjanya menerima puluhan, bahkan ratusan order yang spesifik. Moccachino tanpa whipcream dan tanpa gula, americano less sugar, cappucino dengan susu low fat tanpa gula, dan orderan-orderan 'aneh' lainnya. Mereka bisa merekam tiap orderan dengan baik, walau pengunjung kedai lagi ramai.

3. Enak diajak ngobrol.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.kreativebeginningsphotography.com
Barista sejati umumnya punya wawasan luas, sebab tiap hari dia harus bercengkerama dengan orang yang punya latar belakang yang beragam banget. Balik lagi, profesi ini bukan cuma masalah menghasilkan kopi yang baik, tapi juga gimana caranya menghibur pengunjung dengan obrolan-obrolan ringan yang membuat pengunjung betah di kedai kopinya.

4. Passion yang tinggi.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.razuu.com
Seberapa besarpun gaji barista, dia nggak akan betah kerja di industri ini tanpa punya bakat dan passion yang tinggi. Jadi, buat jadi pacar, mereka nggak butuh pasangan yang bisa ngasih macem-macem, buat mereka yang penting adalah kenyamanan. Saat mereka udah nyaman, mereka nggak bakal berpaling ke lain hati.

5. Bau kopi yang nikmattt banget.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.sixmoment.com
Menurut penelitian, aroma khas yang dihasilkan biji kopi itu memiliki efek menenangkan buat manusia. Barista hampir nggak mungkin lepas dari aroma wangi biji kopi ini, jadi stres dan penat yang ada di kepalamu bakal hilang dalam sekejap begitu ada di sampingnya.

dm-player

6. Jaringan luas.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.wicked.org.nz
Hubungan antara penikmat kopi dan barista nggak cuma sebatas hubungan tamu dan pelayan, tapi juga hubungan pertemanan, bahkan nggak jarang tamu-pelayan ini malah jadi sahabat. Barista punya kesempatan buat membangun jaringan ini, dia bisa berteman baik dengan dokter, pengacara, pebalap, atau malah sama penganggur juga.

7. Sederhana!

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.lunchbusiness.co.uk
Segaya apapun seorang barista, tapi dijamin deh dia masih mau tuh yang namanya mencuci gelas, ngelap meja yang kena tumpahan susu atau gula, sampai menyapu dan mengepel. Kenapa? Ya karena itu bagian dari tugasnya, menjaga seluruh area kerjanya agar tetap sedap dipandang mata.

8. Kebersihan nomer satu.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.coffeemeetstea.com
Apa rasanya datang ke sebuah kedai kopi yang berantakan? Seenak apapun racikan kopi si barista, para tamu dijamin nggak bakal betah. Jadi, buat barista kebersihan itu nomer satu dan itu adalah bagian dari servisnya kepada para tamu. Apalagi servisnya ke pacar ya?

9. Multiperan.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.manual.co.id
Kayak yang udah dijelasin sebelumnya, seorang barista nggak cuma bertugas meracik kopi, tapi juga mencuci piring, sampai ngelap meja. Mereka terbiasa memecah pikiran buat beberapa pekerjaan dalam satu waktu. So, nggak usah takut dilupain kalau pacaran sama barista.

10. Kopi gratis #iyadong.

10 Alasan Kenapa Hidupmu akan Lebih Seru Kalau Pacaran Sama Barista!Sumber Gambar: www.brit.co
Barista sering meracik minuman-minuman baru, atau menjajal bermacam varietas biji baru. Siapa yang kebagian pertama kali buat mencicip hasil racikannya itu? Ya, kamu yang ada di hatinya lah.

Nggak rugi bukan dating sama barista?

Topik:

Berita Terkini Lainnya