Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cinta

Jangan nangis, jangan...

Diputusin saat masih cinta-cintanya memang sakit banget. Tapi kamu sebagai cewek harus tetap berdiri untuk dirimu sendiri. Jangan sampai melakukan sesuatu yang malah membuatmu kelihatan rendah. Cowok yang sudah tidak cinta, tidak bisa kamu paksakan untuk tinggal.

Kalau cowokmu minta putus padahal kamu masih cinta, ini 7 hal yang harus kamu lakukan. Lebih baik kamu tenang dan tidak gegabah dalam memutuskan. Pikirkan dirimu juga.

1. Jangan menangis, menangis hanya akan membuatnya muak

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintaimdb.com

Jika kamu menangis, kamu malah akan terlihat lemah dan itu malah akan membuatnya muak. Dia sudah tidak cinta padamu, hanya akan merasa tambah tidak suka padamu kalau sikapmu kekanakan seperti ini. Hadapi dengan tegar, kamu harus bisa berdiri untuk dirimu sendiri.

2. Tanyakan sejelas mungkin alasannya meminta putus

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintamoviepilot.com

Tanyakan padanya kenapa dia minta putus secara mendadak. Apa yang membuatnya bertindak tiba-tiba. Kamu butuh tahu jelas karena kamu masih pacarnya. Kamu berhak mendapatkan kejelasan, bukan perlakuan sepihak begitu saja.

3. Berikan dia waktu untuk berpikir sendirian

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintaimdb.com

Biarkan dia memikirkan hubungan kalian sendirian. Siapa tahu dia hanya terlalu lelah, atau dia jenuh dan butuh berpikir sendiri. Berikan jarak padanya kalau memang diperlukan. Kalau memang tidak, ya sudah tidak perlu memberikannya waktu sendiri, sudah jelas bahwa dia sudah berpaling.

4. Katakan kamu masih tidak mengerti apa salahmu

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintapopsugar.com
dm-player

Jika memang semua tampak buram, kamu tidak tahu apa kamu berbuat salah atau tidak, maka katakan saja yang sejujurnya bahwa kamu tidak mengerti. Siapa tahu kamu melakukan salah yang kamu tidak sadari dan membuatnya jengah. Tapi kalau memang masalahnya bukan ada padamu tapi padanya, maka sebaiknya kamu akhiri saja.

Baca juga: 7 Hal Tentang Selingkuh yang Bisa Jadi Mengagetkanmu

5. Menanyakan tentang perasaannya padamu

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintamoviepilot.com

Tanyakan apakah penyebabnya adalah karena dia sudah membuka hatinya untuk orang lain? kalau iya, maka sebaiknya kamu tidak perlu berpikir ulang untuk mau putus darinya. Hatinya sudah bercabang dan tandanya dia memang tidak benar-benar mencintaimu.

6. Tetap tenang dan bersikap sebagai cewek kuat

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintajustjared.com

Yang artinya tidak merengek apalagi merajuk. Kalian sudah dewasa dan dia juga pasti paham dengan apa yang dia inginkan dalam hidupnya. Dan kalau memang dia sudah tidak menginginkanmu lagi, tidak ada hal yang bisa kamu lakukan selain melepasnya. Kamu harus bisa bersikap sebagai cewek kuat yang tahan banting. Buat dia heran kenapa kamu tidak menangis.

7. Melepaskannya dengan tegar dan tidak memintanya kembali dengan alasan apapun

Lakukan Ini Ketika Cowokmu Minta Putus Tapi Kamu Masih Cintacollider.com

Jika semua hal di atas sudah kamu lakukan namun dia masih mau tetap putus, maka biarkan dia pergi. Katakan bahwa kamu menghargai semua keputusannya. Tidak perlu menyampaikan doa yang muluk kalau kamu memang tidak ikhlas. Cukup akhiri, kemudian pergi.

Setelah melakukan semua hal di atas, biarkan cowokmu yang memutuskan apakah dia ingin pergi darimu atau dia ingin tinggal. Kalau dia memang ingin pergi, tidak ada hal lain yang bisa kamu lakukan selain melepaskannya saja. Dia sudah tidak menaruh hati padamu, memaksakan keadaan hanya akan membuatmu lebih tersiksa nantinya.

Baca juga: 7 Hal yang Harus Kamu Tahu Sebelum Mencintai Cewek Keras Kepala

Topik:

Berita Terkini Lainnya