6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguh

Kamu LDR? Kamu harus memiliki 6 syarat ini.

Bisa selalu berada di dekat sosok orang terkasih tentunya adalah hal yang sangat membahagiakan. Saat bahagia, bisa saling berbagi. Saat bersedih, bisa saling menghibur dan menguatkan. Saat terjatuh, bisa saling memberi semangat. Saat rindu, tinggal datangi tempatnya berada. Bisa sering melihat senyumnya, mendengar tawanya, menatap parasnya yang meneduhkan, menjadi sandaran dan tempatnya berbagi banyak cerita sehari-hari tentunya adalah hal yang sangat diidamkan.

Lantas bagaimana jika terpaksa harus ada jarak yang memisahkan?

Long distance relationship atau LDR tentunya bukanlah sebuah pilihan. Tapi jika memang keadaan yang memaksa, suatu pasangan mesti merelakan waktu-waktu kebersamaannya untuk sementara. Banyak pasangan yang berhasil melaluinya dengan baik, banyak pula yang kandas di tengah jalan dengan berbagai alasan. Sebab, LDR memang hanya bisa dijalani oleh mereka yang berhati tangguh.

Mengapa? Berikut ini beberapa alasannya.

1. Ada rindu yang sering menggebu

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhcomefare.donnamoderna.com

Rasa rindu tentunya bukan hal yang asing bagi pasangan LDR. Namanya saja jarang bertemu, sudah pasti rasa rindu adalah teman akrab yang sering dijumpai. Kalau sedang rindu, mendengar lagu favorit pasangan atau sekedar melihat benda-benda kecil yang mengingatkan diri pada si dia pasti akan menambah lagi perasaan rindu yang sudah menumpuk di hati.

Kalau sudah begitu, sekedar mendengar suaranya lewat telfon atau menatap wajahnya dari layar video call pun menjadi solusi. Menghitung hari demi hari menuju jadwal pertemuan kalian berikutnya juga akan selalu menjadi sensasi tersendiri. Jika sudah bertemu… ah… rasanya tidak bisa diceritakan lagi.

2. Harus pandai menjaga komunikasi

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhbluegreenrock.com

Komunikasi adalah salah satu kunci utama dari hubungan jarak jauh. Zaman sekarang sudah tidak ada lagi yang namanya kendala berkomunikasi. Whatsapp, BBM, Line, Skype, dan lain sebagainya bisa menjadi sarana yang memudahkan kalian berbicara atau bertatap muka meski berada di belahan bumi yang berbeda. Tinggal bagaimana caranya mengatur waktu agar di tengah kesibukan aktivitas sehari-hari tetap masih menyempatkan diri untuk memberi kabar dan juga menanyakan kabar si dia.

3. Pintar mengatur emosi

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhcupofjo.com

dm-player

Salah satu kendala komunikasi dengan media sosial atau aplikasi chatting adalah timbulnya kesalahpahaman, terutama karena kita tidak bisa melihat ekspresi lawan bicara atau mendengar nada suaranya. Belum lagi kalau ada kesibukan yang benar-benar menyita waktu hingga belum sempat memberi kabar pada pasangan.

Jika pasangan lain bisa ngambek-ngambekan kemudian baikan kembali dengan beberapa bujukan, kamu yang LDR tentunya harus lebih pintar mengatur emosi karena dia tidak ada di dekatmu untuk bisa membujuk dan merayu. Apalagi jika pasanganmu  berada di tempat terpencil yang sinyalnya susah, kamu tentunya harus pandai-pandai bersabar dan berpikiran positif.

4. Cermat menyusun agenda

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhmarkmanson.net

Sebuah pertemuan tentu menjadi hal yang sangat ditunggu oleh pasangan LDR. Untuk mewujudkan hal ini, kalian diharuskan cermat mengatur agenda masing-masing. Jangan sampai kurang komunikasi hingga salah satu pihak malah menyusun agenda lain pada jadwal pertemuan.

Bukan hanya untuk bertemu saja, untuk sekedar telfon atau video call pun kamu harus paham jadwal pasanganmu. Jika si dia sedang sibuk bekerja, misalnya, tentu kamu tidak bisa mengganggu dengan merajuk ingin menelfon karena kangen mendengar suaranya.

5. Dituntut mandiri

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhsquarespace.com

Pasti ada kalanya kamu ingin pergi ditemani pasangan, misalnya saat akan kondangan, pergi ke arisan keluarga, atau hanya sekedar berbelanja kebutuhan sehari-hari. Tapi karena si dia tidak ada di dekatmu, kamu harus mandiri mengerjakan semuanya sendiri. Saat sedih dan ada masalah yang harus dibagi, kamu juga tidak bisa semabarangan menghubungi dia untuk bercerita. Mungkin dia sedang sibuk dengan pekerjaannya. Atau mungkin dia sedang ada kelas di kampus. Kamu pun harus pandai mengatur waktu dengan berbagai pertimbangan. Dan tentunya, kamu juga masih punya keluarga dan sahabat yang siap mendukungmu dalam keadaan apapun.

6. Harus mampu tahan godaan

6 Alasan Kenapa LDR Hanya untuk yang Berhati Tangguhredorbit.com

Tidak bisa dipungkiri, kondisi pasangan yang jauh di mata tentu merupakan tantangan tersendiri. Ada kalanya godaan datang, dalam bentuk yang bermacam-macam. Sosok orang ketiga tentu adalah ancaman tersendiri yang bisa dikatakan paling berbahaya bagi pasangan LDR. Di saat si dia jauh dan tidak bisa selalu ada saat kamu butuhkan, kehadiran sosok lain yang selalu siap menemanimu bisa jadi godaan tersendiri. Sampai-sampai ada ungkapan yang mengatakan “yang sayang akan kalah oleh yang selalu ada.”

Untuk menghindari hal ini, rasa saling percaya pada pasangan tentunya menjadi kunci utama. Jika kepercayaan dan rasa cintamu tidak tergoyahkan, godaan dalam bentuk apapun tentu bisa kalian lewati dengan baik.

Menjalani LDR memang tidak mudah. Ada banyak tantangan dan godaan yang siap menghadang. Namun percayalah, kalian akan menjadi sosok yang lebih kuat setelah berhasil melaluinya.

Selamat berjuang!

Tri Ismi Photo Writer Tri Ismi

Suka kopi. Buku. Dan kamu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya