8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkan

Cewek harus baca ini!

Melahirkan tentu adalah momen yang ditungu-tunggu oleh semua ibu hamil. Bagaimana menyangga perut dan menjaga makanan selama 9 bulan akan ditebus dengan indahnya bertemu muka dengan buah hati. Sebagian besar ibu hamil pasti sudah akan mencari-cari informasi tentang bagaimana mengurus anak mulai dari menggendong sampai memandikan bayi.

Tidak jarang juga kamu berkonsultasi dengan dokter tentang bagaimana pola makanan sehat yang tepat selama masa kehamilan. Dari semua informasi tersebut, ada hal-hal yang belum tentu kamu tahu karena tidak semua orang yang sudah melahirkan akan menceritakan ini padamu.

1. Kamu akan mudah merasa bersalah tentang hal-hal kecil yang dulu biasa kamu lakukan.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanbebesyembarazos.com

Menonton tv hingga larut, pergi nonton bioskop di akhir pekan atau jalan-jalan setiap hari libur tentu tidak lagi menjadi pikiranmu. Kamu hanya akan fokus pada bayimu, bayimu, bayimu dan bayimu saja. Kamu akan lupa menyenangkan dirimu sendiri karena menurutmu hal paling membahagiakan adalah dengan bersama dengan bayimu.

2. Kamu akan langsung khawatir soal apapun tentang anakmu.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanripost.hu/

Bagaimana kalau kamu salah memegangnya saat memandikannya atau bagaimana kalau dia keseleo gara-gara kamu tidak benar menggendongnya. Tentang hal sekecil apapun kamu akan gugup dan mudah merasa bersalah. Apalagi jika bayimu tiba-tiba nangis tanpa kamu tahu penyebabnya apa. Kamu pasti akan bingung dan panik bagaimana cara mendiamkannya.

3. Kamu akan mendengar banyak masukan dari banyak orang.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanmyelomacrowd.org

Entah itu ibu mertuamu, ibumu, teman-temanmu sampai teman-teman suamimu semuanya akan mencekokimu dengan masukan-masukan tentang bagaimana menjaga bayi dengan benar dan bagaimana menjadi ibu yang baik. Dengarkan semua masukan itu karena siapa tahu masukan itu berguna untukmu dalam mengurus bayimu.

4. Kamu tidak akan mau meninggalkan bayimu walau hanya sebentar.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkangrid.id

Jika temanmu mengajak pergi untuk belanja bulanan, kamu akan memilih menyuruh orang lain yang melakukannya karena kamu tidak ingin meninggalkan bayimu. Kamu akan langsung kepikiran walau hanya membuang sampah di luar rumah. Kamu hanya akan tenang saat kamu sedang bersama anakmu.

dm-player

5. Kamu akan lebih takut mati daripada sebelumnya.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanmedicalnewstoday.com

Karena kamu sudah memiliki bayi yang membutuhkan kamu untuk menjaganya, perasaan takut mati akan timbul jauh lebih besar. Kamu pasti akan mengusahakan pola hidup sehat agar kamu bisa melihat bayimu tumbuh besar.

Baca Juga: 7 Kalimat yang Ingin Setiap Anak dengar dari Orang Tua Mereka

6. Pertemananmu dengan teman yang belum punya anak akan berbeda dengan sebelumnya.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanbustle.com/

Jika sebelumnya kamu dan temanmu bisa menghabiskan waktu bersama dengan leluasa, maka setelah kamu memiliki anak semuanya akan berbeda. Temanmu yang belum memiliki anak tentu belum bisa mengerti posisimu yang sekarang adalah seorang ibu yang harus fokus menjaga dan mengurus bayi.

7. Kamu akan merasa bersalah jika menggunakan baby sitter.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanjapantimes.co.jp

Kamu mungkin terpaksa menyewa jasa baby sitter karena kamu merasa kewalahan. Rasa bersalah juga pasti langsung menyertai dan kamu menganggap dirimu tidak bisa mengurus anak dengan baik. Tidak apa-apa jika kamu butuh bantuan, segala yang terpenting adalah bayimu mendapat pelayanan yang baik.

8. Kamu akan menstruasi selama 2-6 minggu setelah melahirkan atau yang dinamakan nifas.

8 Hal yang Gak Pernah Orang Katakan Tentang Hidup Pasca Melahirkanhowcast.com

Karena selama 9 bulan kamu tidak menstrusi. Maka boom, setelah melahirkan kamu akan menjalani masa nifas (mengeluarkan darah seperti sat mentruasi) yang jauh lebih panjang yaitu 2-6 minggu. Kamu sudah harus mempersiapkan masa panjang ini agar tidak menganggu aktivitasmu dalam mengurus bayi.

Baca Juga: Begini Trik Cerdas Berbicara Tentang Pornografi pada Anak

Topik:

Berita Terkini Lainnya